Fakultas Teknologi Informasi dan Sains Data Melakukan P2M di Desa Blanceran Kabupaten Klaten

Fakultas teknologi informasi dan sains data (FATISDA) UNS merupakan salah satu fakultas yang paling baru di perguruan tinggi UNS. Fakultas ini terdiri dari 2 program studi yaitu program studi data sains dan system informasi. Dalam rangka menggaungkan keberadaan FATISDA yang sangat baru, dan juga pelaksanaan Tridharma perguruan tinggi, maka FATISDA melakukan kolaborasi dengan berbagai mitra. Mitra terdiri dari lingkungan akademik maupun pemerintahan. Bekerja sama dengan Fakultas Teknik UMS, dan juga Pemerintahan Desa Blanceran Kabupaten Klaten, FATISDA mengadakan serangkaian kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan pengabdian ini diketuai oleh Dr. Wiharto S.T., M.Kom dari FATISDA yang beranggotakan Dr. Mulyanto S.H., M.Hum dari Fakultas Hukum UNS, dan Siti Fatimah S.Si., M.Sc dari Fakultas Teknik UMS. Sumber dana dari kegiatan ini adalah dari Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melalui Skim Program Kemitraan Masyarakat tahun anggaran 2022. Salah satu kegiatan yang telah dilakukan adalah memberikan pendampingan dan edukasi teknologi kepada masyarakat Desa Blanceran, terutama perangkat desa, calon perangkat desa, administrator pemerintahan desa, dan warga usia produktif. Kegiatan dilakukan di Aula Desa Blanceran pada rentang waktu bulan Juni 2022 sampai dengan bulan Januari 2023. Kegiatan ini meliputi edukasi dan pendampingan kepada calon perangkat desa dan perangkat desa Blanceran tentang optimalisasi Microsoft office dan G-drive dalam rangka mendukung pekerjaan sebagai perangkat desa. Selain itu juga pengelolaan web untuk peningkatan performance menuju digitalisasi desa. Tidak sampai di situ saja, kegiatan ini merupakan kegiatan berkelanjutan di mana Desa Blanceran dijadikan sebagai Desa Binaan FATISDA UNS dalam rangka mendukung Kampus Merdeka, sehingga hal ini merupakan kolaborasi yang potensial dan bagus.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.