TIM UNS Overclocking Sabet Juara 1 dan Juara 2 Lomba OC MITCC Mobilination

Overclocking saat ini tumbuh menjadi sebuah E-Sport yang telah di akui dunia. Banyak overclocker bertambah setiap tahunnya dari berbagai negara. Indonesia menjadi salah satu Negara dengan perkembangan di dunia overclocking paling pesat. Menjadi salah satu negara yang memiliki jumlah overclocker paling banyak di Asia hingga saat ini. Banyaknya diselenggarakan berbagai event overclocking tingkat nasional di beberapa kota di Indonesia menjadi bukti nyata overclocking cukup berkembang di Indonesia.

OC MITCC – Mobilination ini merupakan salah satu kompetisi overclocking berskala nasional yang diadakan oleh Universitas Maranatha bekerja sama dengan salah satu media yang mengulik tentang teknologi yaitu JagatReview. Kompetisi OC MITCC – Mobilination ini diadakan pada tanggal 2 – 3 November 2016. Kompetisi OC MITCC – Mobilination ini dihadiri oleh beberapa tim overclocking dari beberapa daerah, tapi pesertanya diharuskan mempunyai kartu pelajar atau kartu mahasiswa yang masih aktif. Beberapa peserta yang mengikuti kompetisi OC MITCC – Mobilination yaitu tim dari BINUS University, Telkom University, Universitas Sebelas Maret, SMPK 1 BPK Penabur, SMK Al Muhajirin, Politeknik Negeri Bandung, Universitas Gajah Mada, SMA Santo Aloysius 2, Universitas Pasundan, Sekolah Kuntum Cemerlang, Universitas Kristen Satya Wacana, Politeknik Negeri Jakarta, SMAN 11 Bandung, President University. Di kompetisi OC MITCC – Mobilination ini tim UNS OC dari Universitas Sebelas Maret mengirimkan dua tim perwakilannya. Tim 1 dengan nama tim Plendas Plendus diisi oleh Fathin Mubarak (M0512020) dan Dian Adi Nugroho (M0512011). Tim 2 dengan nama tim hambaaallah diisi oleh Muhamad Beny Mustofa (M0512039) dan Irsyad Fakhrur Roji (M0513024).

Jalanya kompetisi:

Kompetisi OC MITCC –  Mobilination ini mempertandingkan 24  tim  yang telah mendaftar. Pada ajang ini 12 tim tersebut dibagi menjadi empat sesi yaitu dua sesi motherboard ASUS dan dua sesi motherboard BIOSTAR. Set hardware yang digunakan pada kompetisi ini yaitu :

  • Prosesor: AMD Athlon X4 860K ‘Kaveri’
  • Motherboard: Asus Crossblade Ranger & Biostar Hi-Fi A88W 3D
  • RAM: Team Dark 2x4GB DDR3-2400 CL11-13-13-35
  • VGA: PowerColor Red Dragon Radeon RX 460 2GB
  • SSD: Team Dark L3 120GB
  • PSU: CoolerMaster, G550M
  • CPU Cooler: Deepcool Lucifer V2
  • Monitor: AOC, E2470SW
  • Keyboard & Mouse: CoolerMaster

Pada babak kualifikasi sesi motherboard ASUS tim Plendas Plendus dari UNS OC dan tim dari Binus University berhasil mengamankan posisinya di babak semi final dan pada babak kualfikasi motherboard BIOSTAR tim hambaaallah dari UNS OC dan tim dari Binus University berhasil mengamankan posisinya di babak semi final. Pada babak semi final tim Plendas Plendus dan tim hambaaallah dari UNS OC berhasil mengamankan posisinya di babak final. Setelah berakhir babak final berikut list juara dari kompetisi OC MITCC – Mobilination :

Juara1
Juara 1 : Tim Plendas Plendus dari UNS OC

 

Juara2
Juara 2 : Tim hambaaallah dari UNS OC

 

Juara3
Juara 3 : Tim IvanCuppa dari Binus University

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.