Tiga Tim Mahasiswa Informatika Raih Juara pada Kejuaraan International Game Development Competition (IGDC) 2021

Surakarta, 20 Mei 2021 – Mahasiswa Informatika berhasil membawa pulang tiga gelar juara pada International Game Development Competition (IGDC) 2021, kompetisi yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-45 Universitas Sebelas Maret (UNS), Surakarta, Indonesia. UNS bersama Himpunan Mahasiswa Informatika mengusung tema lomba “Bring Local Culture to the Future.”

Kompetisi IGDC 2021 ini diikuti berbagai partisipan yang terdiri dari peserta individual maupun peserta kelompok. Adapun peserta berasal dari berbagai negara diantaranya Indonesia, Mesir (Egypt), India, Taiwan, dan Thailand.

game Apis oleh Umar Sani
game Sarean oleh Ahmad Sucipto
game Take A Stroll oleh Abhyasa Danu Brata

Sebanyak 7 tim berhasil lolos sebagai juara dari total sekitar 99 tim peserta. Tiga tim diantaranya berasal dari program studi S1 – Informatika UNS:
– Umar Sani (Informatika Angkatan 2018) dengan judul game “Apis”
– Ahmad Sucipto (Informatika Angkatan 2018) dengan judul game “Sarean”
– Abhyasa Danu Brata (Informatika Angkatan 2020) dengan judul game “Toke A Stroll”

Secara berturut-turut mereka berhasil menyabet gelar juara 1, 2, dan Best User Experience di IGDC 2021.
Oleh : Kalya Azalia Deann (Kesekretariatan Himpunan Mahasiswa Informatika FMIPA UNS)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.