Berisi Berita di Prodi Informatika

IT CORNER, Peran TI dalam Membentuk Komunitas Kreatif, Mobile Apps for Internet of Things

Sabtu, 28 Mei 2016. HIMASTER FMIPA UNS menyelenggarakan acara IT CORNER. IT CORNER merupakan salah satu program kerja dari HIMASTER FMIPA UNS yang berupa seminar. Pada tahun ini IT CORNER mengambil tema “Peran TI dalam Membentuk Komunitas Kreatif, Mobile Apps for Internet of Things”. Pada seminar ini pembicara yang didatangkan tidak hanya satu. Pembicara IT CORNER kali ini yaitu Silvester Adi Surya, seorang founder dari INDOWIFI dan co-founder dari ONOOPO, dan Deska Muhammad Faisal, Product Engineer Go-Jek. Acara ini dimoderatori oleh Dadang Aris Setyo Budi, Juara II Mawapres UNS D3.

Acara dibuka oleh dua MC dari panitia IT CORNER yaitu Berton Arie dan Indah Sri Utami. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari ketua panitia, Chairul Umam Achmad, dan ketua HIMASTER, Anas Falih. Setelah pengenalan CV dari kedua pembicara dan moderator acara memasuki acara inti, yaitu pemaparan materi oleh pembicara. Acara dipandu oleh moderator dan pembicara pertama adalah Silvester Adi Surya.

Pada awal pemaparan Silvester memaparkan pengertian dari Internet of things itu sendiri. Internet of things merupakan barang-barang yang terkoneksi internet. Selanjutnya dipaparkan bahwa jumlah dari barang yang terkoneksi internet lebih banyak dari jumlah manusia di dunia. Hal ini dimulai dari tahun 2008.Contoh aplikasi dari internet of thing antara lain adalah Jejak, jejak merupakan aplikasi yang ditempelkan pada truk yang dimana dapat mengecek kecepatan truk dan memberitahu pemilik dan pengendara truk jika kecepatan truk melewati batas normal/ketentuan. Contoh lainnya adalah INDOWIFI, indowifi merupakan aplikasi yang memaksimalkan kepemilikkan router. Internet of things dapat dalam bentuk Bluetooth, Wi-fi, Ethernet, RFID, dsb.

Setelah pemaparan materi dibuka sesi tanya jawab oleh moderator. Sesi tanya jawab pertama dibuka untuk tiga orang penanya dan sesi kedua dibuka untuk dua orang penanya. Pada sesi tanya jawab ini terdapat beberapa inti yang dapat diambil, yaitu: Sebuah program yang mengambil data dari pemakainya seperti INDOWIFI, tidak akan mengambil data yang sifatnya rahasia dan tidak diperbolehkan oleh pengguna, data yang diambil adalah data dasar dari pengguna. Setiap orang mempunyai pemikiran yang berbeda, akan tetapi ada kemungkinan pada suatu ketika terdapat kesamaan. Implementasikanlah idemu dan jangan takut kehilangan idemu. Keahlian didapat dari belajar, asahlah keahlianmu dengan belajar dimanapun. Ketika mempunyai keinginan untuk membangun sebuah start up jangan takut karena tidak mempunyai modal, ikutilah program-program pemerintah yang akan memodali start up.
Setelah sedikit promosi dari sponsor yaitu, Biznet. Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari pembicara kedua, yaitu Deska Muhammad Faisal. Deska mengajak para peserta untuk membangun Indonesia dengan teknologi, Build Indonesia with Technology. Deska memaparkan pula mengenai bagian dari team Go-jek yang membangun aplikasinya. Dimana salah satu bagian dari team Go-Jek yaitu producer engineering, orang-orang yang merupakan front dan back end dari developer aplikasi.

Setelah sesi pemaparan materi kedua dibuka pula sesi tanya jawab, dimana seperti dengan sebelumnya sesi tanya jawab pertama dibuka untuk tiga orang dan kedua untuk dua orang. Untuk sesi tanya jawab ini terdapat tambahan sesi tanya jawab. Pada sesi tanya jawab, Deska membagi pengalaman bagaimana Beliau dapat bergabung dan bekerja sebagai product engineer Go-Jek. Tidak hanya itu, Beliau membagi tips bagaimana jika otak sudah buntu dan jenuh dengan codingan yang mengalami error.Tidak hanya itu, Deska juga berbagi mengenai bahasa pemograman apa yang biasa dipakai untuk pengembangan aplikasi.

Setelah sesi tanya jawab selesai, acara kembali dipandu oleh MC. MC menanyakan bagaimana kesan setelah mengikuti seminar IT CORNER ini. Pertanyaan ini dijawab oleh salah satu peserta, Nanda, mahasiswa dari FSRD UNS. Setiap peserta yang kedepan dan mengajukan pertanyaan mendapatkan doorprize dari panitia. Setelah penyerahan kenang-kenangan pada pembicara, acara resmi ditutup dan peserta dipersilahkan untuk pulang.

IF WEEKS 2016

Seiring dengan pergantian kepengurusan Himpunan Mahasiswa Ilmu Komputer (HIMASTER), acara “IF WEEKS” pun kembali datang di tahun 2016 ini. IF WEEKS, atau singkatan dari Informatics’ Weeks ini adalah rangkaian lomba-lomba yang diadakan tiap tahun oleh HIMASTER dan diikuti oleh seluruh angkatan keluarga Informatika, dengan tujuan untuk mempererat tali persaudaraan setiap angkatan yang ada di jurusan Informatika ini. Serangkaian acara yang tergabung dalam IF WEEKS ini akan dimulai dari tanggal 24 April sampai dengan tanggal 12 Mei 2016. Nah kira-kira, tahun ini apa saja ya acara-acara yang diselenggarakan di IF WEEKS 2016 ini? Check it out!

  1. Pembukaan IF WEEKS

Pembukaan acara IF WEEKS kali ini akan diadakan pada hari Minggu, 24 April 2016, dimulai dari pukul 07.00 WIB. Setiap tahunnya, pembukaan IF WEEKS dilakukan dengan cara yang berbeda. Penasaran kan, kira-kira tahun ini ada apa saja di pembukaan IF WEEKS? Yuk, datang ke depan Gedung A FMIPA pada tanggal diatas!

  1. Futsal

Tiap minggunya, HIMASTER mengadakan acara “IF SPORT” untuk meningkatkan kemampuan permainan futsal keluarga Informatika, yang tiap harinya harus berhadapan dengan laptop. Pada IF WEEKS kali ini, HIMASTER menyiapkan lomba futsal untuk menunjukan kemampuan olahraga futsal yang telah diasah tiap minggunya di acara IF SPORT tersebut. Lomba futsal ini akan diadakan pada hari Rabu, 27 April 2016 (pukul 15.30 – 17.00 WIB) dan Kamis, 28 April 2016 (15.30 – 18.00 WIB) di Bengawan Sport Center. Jangan lupa ikutan ya!

  1. Badminton

Sama seperti futsal, HIMASTER pun juga mengadakan acara “IF SPORT” untuk meningkatkan kemampuan permainan badminton keluarga Informatika. Lomba badminton di IF WEEKS kali ini akan diadakan pada hari Selasa, 26 April 2016 (pukul 15.00 – 18.00 WIB) dan Selasa, 3 Mei 2016 (pukul 15.00 – 18.00) di GOR Balai Desa Palur.

  1. PES Competition

Nah, ini nih acara yang sudah dinanti-nanti oleh kebanyakan warga Informatika. Yups, IF WEEKS kali ini juga menyiapkan lomba PES untuk keluarga Informatika yang demenmenghabiskan waktunya untuk bermain PES. Kapan lagi sih, bisa menunjukan kemampuan bermain PES-mu di hadapan orang banyak? Yuk, datang ya pada hari Senin, 2 Mei 2016 pukul 15.30 – 18.00 WIB, di depan Aula Gedung B FMIPA!

  1. Catur

Untuk para mastah-mastah Catur, yang memerlukan konsentrasi penuh untuk memainkan permainan ini, jangan lupa ya ikuti lomba catur di IF WEEKS kali ini. Yuk, kita lihat seberapa keren permainan catur-mu pada hari Senin, 2 Mei 2016 pukul 15.30 – 18.00 WIB di depan Aula Gedung B FMIPA!

  1. Voli

Acara-acara yang berkaitan dengan olahraga pada IF WEEKS ini tidak hanya Futsal dan Badminton saja, loh! HIMASTER juga menyelenggarakan lomba Voli yang diadakan pada hari Sabtu, 30 April 2016 pukul 09.00 WIB – selesai, di Kampus II Ngoresan. Buat kalian yang waktu SMA suka sekali bermain voli, ataupun yang suka bermain voli sampai sekarang, jangan lupa ikutan lomba ini ya!

  1. Basket

Acara IF WEEKS yang berkaitan dengan olahraga ini ada empat, nah yang terkahir adalah basket. Walaupun basket dianggap sebagai permainan untuk orang-orang tinggi, tapi jangan salah. Banyak juga pemain basket terkenal yang tidak setinggi pemain-pemain lainnya, namun jago dalam permainan basket ini. Nah, buat kalian yang bener-bener tertarik untuk bermain basket, yuk kita kumpul di Lapangan Basket FEB, hari Senin, 25 April 2016 pukul 15.00 – 18.00 WIB!

  1. DOTA 2 Competition

Ini nih, game yang selalu dimainkan oleh warga Informatika pada saat jam kosong maupun pulang kuliah. Yap, HIMASTER juga menyiapkan lomba DOTA 2 Competition untuk warga Informatika! Acaranya akan diselenggarakan pada hari Senin hingga Jumat, 25 – 29 April 2016 secara online. Selanjutnya, acara utamanya akan diselenggarakan pada hari Sabtu, 30 April 2016 pada pukul 09.00 WIB – selesai di Aula Gedung B FMIPA.

  1. IT Gathering (Lomba Akustik dan Lomba Tumpeng)

Untuk kalian yang suka nyanyi-nyanyi atau bisa bermain alat musik, dan untuk kalian yang suka dengan hal-hal yang berkaitan dengan dekorasi, jangan lupa untuk datang ke Aula Gedung B FMIPA, hari Kamis, 12 Mei 2016 pukul 14.45 – 18.00 WIB, ya! Acara IT Gathering ini juga diadakan untuk menutup serangkaian acara IF WEEKS kali ini.

Itu tadi sekilas penjelasan dan timeline dari IF WEEKS 2016. Kehadiran dari kakak-kakak pada setiap acara kami di IF WEEKS ini sangat diharapkan. See you later!

Mahasiswa Informatika UNS menyabet 75% Juara di AOCT Regional Jabodetabek 2015

UNS OC Team berhasil menyabet tiga gelar juara umum sekaligus di Amateur Overclocking Tournament (AOCT) Regional Jabodetabek 2015, sebuah kompetisi overclocking terbesar di Indonesia yang dilaksanakan di Kampus UMN (2-3 Desember 2015). Turnamen ini menggandeng 4 brand motherboard terbesar dunia yakni : ASUS, GIGABYTE, MSI dan Biostar.

Sebanyak 12 tim berhak lolos ke babak final dari total 35 tim peserta. Enam dari 12 tim yg lolos final berasal dari UNS.Tim-tim yang menang dari UNS tersebut adalah :

  • Tim “Classified” terdiri dari Muh Beny Mustofa (S1-IF), dan Faisal Najib (S1-IF)
  • Tim “Opoyo” terdiri dari Irsyad Fakhrur Roji (S1-IF), dan Thoharuddin Hanif (D3-TI).
  • Tim “UJOcer” terdiri dari Pinera Fatchurahman (D3-Farmasi) dan Alfa Himmawan (D3-TI).
  • Tim “Whatever” terdiri dari anggota Figur Hisnu Aslam (S1-IF) dan Adhika Pri Ardhana (S1-IF)

Semuanya secara berturut-turut berhasil menyabet gelar juara umum 2, 3, dan 4 di AOCT Regional Jabodetabek 2015

Bukan hanya gelar juara umum saja yang didapat UNS OC TEAM karena pada tiap sesi juga ada juaranya. Untuk sesi MSI tim Classified dan tim UJOcer berhasil menyabet juara 2 dan 3. Di sesi Gigabyte tim Classified berhasil menyabet juara 1. Dalam sesi ASUS tim Whatever berhasil menyabet juara 2, disusul dengan tim Opoyo yg berada di posisi ketiga. Di sesi BIOSTAR, UNS OC TEAM menang telak karena juara 1 diraih tim Classified, juara 2 nya  tim Opoyo, dan juara 3 diraih oleh tim UJOcer.

Sumber : NewsRoom UNS